POLDER Tawang Semarang

Posted by

POLDER Tawang Semarang. Jika anda pernah melewati Stasiun Tawang. Dulu didepan stasiun terdapat Lapangan yang sering dugunakan sarana olah raga bagi warga setempat. Kini lapangan tersebut beralih fungsi, digunakan Pemkot Kota Semarang sebagai Polder.

Pembangunan Polder Tawang ditujukan untuk, mengurangi debet luapan air rob dikawasan Kota Lama Semarang. Didalam pembangunan Polder Tawang terdapat bebarapa komponen,  Yaitu :

  1. Tanggul
  2. Pintu Air
  3. Pompa
  4. dan Kolam Retensi.
Beberapa tahun silam, polder ini menjadi sebuah masalah bagi masyarakat sekitar, dan bagi pengemudi yang lewat di area tersebut. dikarenakan pemerintah mengalami kesulitan dan mengelola porder tersebut, sehingga kotor dan mengeluarkan bau yang tak sedap. Ada segelintir masyarakat berpendapat bahwa pembangunan Polder Tawang tidak berhasil atau tidak sesuai dengan cita-cita Pemerintah Kota Semarang.

Pada bulan Maret, beberapa wartawan membuat organisasi WMMA "Wartawan Mancing Mania" mengadakan kegiatan resik-resik Polder Tawang yang dihadiri Gubernur Jawa Tengah, Segenap Jajaran PNS, TNI guna mempercantik dan membuang kesan jorok Polder Tawang dengan bau yang tak sedap.

WMMA pun melepas sekitar 3 Ton ikan ke area Polder tawang, Dan kini pun Polder Tawang yang semula terkesan kumuh disulap menjadi area Pemancingan Gratis dan lebih rame dari pada sebelumnya.

Polder Tawang kini memiliki dwi fungsi, selain mempunyai fungsi sebagai pengendali debit air luapan Rob yang menyerang kawasan Kota Lama. Juga sebagai wahana rekreasi murah-meriah bagi warga setempat.

Pada pagi hari, banyak warga sekitar yang memanfaatkan Polder semarang sebagai tempat berolah raga, dengan berjoging ria, di are polder terus dilanjutkan dengan jalan-jalan menikmati eksotisme kota lama. Setelah hari menganjak siang, datang para Mancing mania, untuk menyalurkan hobinya memancing di polder ini.

Wisata Polder di kota semarang memang banyak, tetapi Polder Tawang ini beda dengan polder-polder yang lainnya, disini kita akan disuguhkan dengan Nuansa berwisata bak di kawasan Eropa, karena Polder ini terletak tak jauh dari kawasan Kota lama yang banyak berdiri bangunan-bangunan kuno nan megah bernuansa Eropa.



FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Semarangan Updated at: 10:19

4 komentar:

Berkomentarlah dengan sopan dan bijak, jangan cuma meninggalkan LINK dikolom komentar, Penulis Lebih berharap jika Komentar anda menyangkut tentang artikel tersebut. Terimakasih

Lenovo Tab 2 A7-10 - 8 GB - Hitam
From RP 799.000

Cari Artikel

Followers

Semarangan. Powered by Blogger.